Epic Games Bagi-bagi Game Gratis! Ada Kejutan Spesial Olimpiade 2024
Loading...
Warehouse :

Butuh Bantuan ? +628999373777

Epic Games Bagi-bagi Game Gratis! Ada Kejutan Spesial Olimpiade 2024

Epic Games Bagi-bagi Game Gratis! Ada Kejutan Spesial Olimpiade 2024

DB KLIK - Epic Games bagi-bagi game gratis loh! Promo game gratis Epic Games Juli-Agustus 2024 punya penawaran menarik. total 2 game unik serta 1 DLC yang berkaitan dengan Olimpiade Paris 2024. Simak informasi promo game gratis Epic Games disini. 

Berita baik untuk para gamers! Untuk periode Juli-Agustus, Epic Games memiliki beberapa penawaran promo game gratis yang bisa diklaim permanen dalam waktu yang terbatas. 2 game yang digratiskan Epic Games ini kami nilai game yang sangat unik yang pastinya menarik untuk dicoba mumpung gratis. 2 game ini adalah Lumbearjack dan F.I.S.T: Forged In Shadows Torch serta DLC di game Olympics Go! Paris 2024

Penasaran dengan game-game unik yang bisa diklaim gratis permanen pada periode Juli-Agustus 2024 di Epic Games? Simak informasi lengkap tentang promo game gratis Epic Games Juli-Agustus 2024 di sini

Epic Games Bagi-bagi Game Gratis! Ada Kejutan Spesial Olimpiade 2024

  1. Lumbearjack

Game pertama yang sangat kami rekomendasikan untuk diambil saat promo game gratis Epic Games Juli-Agustus 2024 ini adalah Lumbearjack. Game ini kami nilai unik karena memiliki pesan unik yang ingin disampaikan.

Game Lumbearjack adalah game buatan FinalBoss Studios yang dirilis melalui Armor Games Studios pada awal Juni 2022 lalu yang saat ini bisa dimainkan di platform Nintendo Switch, Xbox, dan Windows (PC). 

Dalam game ini, kamu akan menjalankan seekor beruang bernama Jack yang memiliki misi mulia. Misi mulia ini adalah untuk mengembalikan atau merestorasi keadaan alam liar menjadi sedia kala dari jamahan mesin-mesin dan bangunan dari manusia. 

Untuk menjalankan misi ini, yang dimana kamu sebagai pemain yang menjalankannya, Jack yang bersenjatakan kapak akan berusaha menghancurkan mesin-mesin atau bangunan buatan Evil Works untuk “membersihkan” alam liar. 

Game ini jelas ingin menyampaikan pesan pembersihan alam atau konservasi alam yang diceritakan akan menghancurkan lingkungan alam liar dimana hewan dan tumbuhan hidup dengan harmonis. 

Gameplay game ini sekiranya terinspirasi game hack and slash namun lebih berfokus pada penghancuran barang ketimbang melawan musuh atau boss. Terdapat elemen puzzle dan petualangan pada game ini yang memberikan keimersifan pada dunia game ini. Desain level game ini juga akan membuat rasa menghancurkan yang seru dengan inovasi penggunaan properti penghancuran yang kreatif. Contohya, adalah memakai pemukul golf untuk memukul bola bom. 

Kamu juga akan dimanjakan dengan desain visual kotak-kotak dengan palet warna soft. Ini juga membuat desain karakter dari Jack dan beberapa karakter hewan lainnya terlihat lucu dan menggemaskan. Benar, di dalam game ini Jack akan didukung oleh beberapa hewan lain seperti kura-kura, burung hantu, penguin, dan masih banyak lagi. Hewan-hewan ini juga semisi dengan Jack untuk membersihkan alam liar dari mesin-mesin Evil Works. 

Secara normal, game Lumbearjack di Epic Games adalah seharga Rp 114.999,- namun, Lumbearjack bisa diklaim gratis di website resmi Epic Games mulai dari tanggal 1 Agustus - 8  Agustus besok ini. 

  1. Olympic Go! Paris 2024 - DLC Kosmetik Olimpiade Paris 2024

Promo game gratis epic games berikutnya adalah bukan gamenya melainkan DLC yang ada didalamnya. Game Olympic Go! sendiri memang sudah gratis dari Epic Games. Namun, promonya adalah DLC gratis di dalam game yang berupa kosmetik resmi dari Olimpiade Paris 2024 yang dimana akan tersedia kosmetik berbagai pakaian karakter yang memiliki desain maskot resmi Olimpiade Paris 2024, Phryge. DLC ini adalah sebuah perayaan untuk meramaikan pagelaran Olimpiade Paris 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 26 Juli sampai 11 Agustus 2024 ini. 

Game Olympic Go! Paris 2024 sendiri adalah game bertema olahraga yang dirilis nWay yang mengantongi izin resmi dari International Olympics Committee (IOC) sebagai game official Olimpiade. Game ini telah dirilis pada Juni ini, bersamaan dengan akan diselenggarakannya Olimpiade Paris 2024. 

Game ini menawarkan 12 olahraga Olimpiade bersertifikasi resmi yang bisa dimainkan. 12 olahraga ini meliputi Anggar, Renang, Basket, Golf, Senam Artistik, dan lain-lain. Game ini memiliki kesan casual atau arcade yang dimana tujuan pemain adalah mencapai top score di 12 cabang olahraga ini dan mendapatkan medali emas, selayaknya sebuah Olimpiade. 

Dalam game ini, pemain bisa meng custom karakternya sendiri mulai dari warna kulit, tampilan wajah, tampilan dan warna rambut, dan kostum. Kamu juga bisa memilih ingin mewakili negara mana dalam game ini, termasuk Indonesia. 

DLC kosmetik ini seharusnya memiliki harga Rp 380.999,-, akan tetapi di  website resmi Epic Games, kamu bisa klaim gratis DLC ini hingga 1 Agustus mendatang.  

  1. F.I.S.T: Forged In Shadows Torch

Promo game gratis Epic Games yang kedua adalah Game F.I.S.T: Forged In Shadows Torch yang merupakan pengembangan TiGames dan diterbitkan oleh BiliBili. Game ini sudah rilis sejak awal September 2021 lalu untuk platform PS5, Nintendo Switch, dan Windows PC.  

Game ini mengambil arah sebagai game singleplayer bergenre side-scrolling fighter yang jelas terinspirasi dari game seperti Metroid atau Castlevania atau sering disebut Metroidvania oleh para gamer. Setting dalam game ini pun kearah futuristik. Namun, game ini tetap memiliki keunikannya yakni dari karakter yang kamu mainkan. 

Dalam game ini kamu akan memainkan seekor kelinci bernama Rayton. Rayton adalah semacam hewan khusus yang bisa bertarung yang juga merupakan mantan pasukan khusus di unit tentara. Pikirkan karakter Rocket di seri Marvel Guardian of The Galaxy. Rayton akan membawa beberapa senjata yang dinamai Fist, Drill, dan Whip yang dimana senjata ini akan membawakan gaya bertarung dengan combo-combo yang kreatif dan satisfying.\

Seperti selayaknya game Metroidvania, kamu juga akan disajikan boss-boss robotik yang menantang. Ditambah dengan desain level yang bagus dan menantang untuk memberikan pengalaman bermain yang engaging. 

Secara normal, game F.I.S.T: Forged In Shadows Torch harusnya memiliki harga Rp 249.000,- namun game ini akan digratiskan di Epic Games sampai 1 Agustus 2024

Baca Juga: Promo Game di Steam! Jadwal Steam Sale 2024, Catat Tanggalnya!

Bisa dilihat bahwa dua game yang sedang gratis ini kami nilai unik karena kamu akan memainkan karakter hewan. Selain itu, game olahraga juga memiliki update DLC karena bertepatan dengan diselenggarakan Olimpiade Paris 2024. Kamu bisa langsung mengecek game-game ini  di kolom “free games” di website Epic Games untuk. 

Kesimpulan

Itulah tadi mengenai beberapa promo game gratis Epic Games Juli-Agustus 2024 ini. Ada 2 game unik yang dimana kamu akan memainkan karakter hewan dan update DLC Olympic Go! Paris 2024 untuk menyemarakkan pagelaran Olimpiade Paris 2024 ini. Kami sudah membahas semua ini di artikel ini. Kamu bisa langsung mengecek tawaran-tawaran dari Epic Games langsung ke websitenya dan scroll kebawah untuk menemukan kolom Free Games.  



DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.

Social Share
Loading...
Follow Us

Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.

Subscription

Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.