5 Rekomendasi Keyboard Mechanical Murah di Bawah 500 Ribuan, Cek Spesifikasinya
Loading...
Warehouse :

Butuh Bantuan ? +628999373777

5 Rekomendasi Keyboard Mechanical Murah di Bawah 500 Ribuan, Cek Spesifikasinya

5 Rekomendasi Keyboard Mechanical Murah di Bawah 500 Ribuan, Cek Spesifikasinya

DB KLIK - Inilah rekomendasi keyboard mechanical murah yang bisa menjadi pertimbangan kamu yang saat ini sedang mencari keyboard dengan budget terbatas. Dengan berkembangnya zaman, keyboard kini hadir dengan berbagai kemajuan teknologi. Satu di antaranya adalah keyboard mechanical yang dapat memberikan kamu spring effect yang khas dalam pemakaiannya.


Tak heran jika keyboard mechanical diklaim cocok untuk aktivitas gaming hingga mengetik sehari-hari lantaran mampu memberikan kesan pemakaian yang berbeda. Meski ditujukan untuk gaming, keyboard mechanical ditawarkan dengan harga yang cukup murah, mulai dari ratusan ribuan saja. Dengan harganya yang terjangkau tersebut, tak heran jika banyak yang ingin memilikinya.


Oleh karena itu, artikel ini akan mengulas tentang rekomendasi keyboard mechanical murah yang bisa menjadi pilihan kamu. Selengkapnya simak ulasan di bawah ini :


1. Rexus Mecha Legionare MX9 


Mengusung layout TKL, Rexus Legionare MX9 memiliki empat pilihan warna yang unik yaitu hitam, putih, biru muda, dan merah muda.


Baca juga : Pengertian Ukuran Keyboard Mechanical Agar Tidak Salah Beli: Full Size, TKL, 75%, 65%


Kamu akan mendapatkan fitur-fitur seperti backlight RGB dengan 16.8 juta warna, 1000Hz polling rate, software bawaan, serta memori on-board. Untuk materialnya, Rexus Legionare MX9 menggunakan plastik ABS dan kabelnya sudah braided. 


Tidak sampai disitu, Rexus Legionare MX9 memiliki dua pilihan switch, yaitu Outemu Blue dan Red. Keyboard ini juga hotswapable meskipun masih Outemu Only.


Spesifikasi : 


  • Connectivity : Wired USB 

  • Number of buttons : 108 

  • Button Stroke : 4.0mm 

  • Button Strength : 60 +- 10g 

  • Button life times : 50 million 

  • Rated current and voltage : DC5V / 250mA 

  • Product Size : 435(L) x 123(W) x 36(H) +- 0.5mm 

  • Hand tray size : 435(L) x 68(W) x 14.5(H) +- 0.5mm 

  • Product weight : 0.83KG +- 10g 

  • System requirement : Vista / Windows 7, 8, 10 / Mac



Kamu bisa membeli Rexus Mecha Legionare MX9 langsung melalui website DB Klik dengan harga Rp 395.000,- atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.


2. AULA F2088 


F2088 AULA Keyboard Mechanical hadir dengan keycaps pola CD yang unik. Mendukung mode ganda satu tombol, 104 tombol kunci penuh, 22 jenis saklar satu tombol efek dan pencahayaan yang keren.


Dilengkapi dengan area tombol kontrol multimedia, dengan tombol multimedia dan tombol paduan multi-fungsi. Selain itu, pemrograman makro 104-kunci dapat disesuaikan membuat pengaturan mudah, permainan lebih menyenangkan, dan kinerja lebih kuat. 


Spesifikasi :


  • Connectivity : Wired USB

  • Number of buttons : 108

  • Button Stroke : 4.0mm

  • Button Strength : 60 +- 10g

  • Button life times : 50 million

  • Rated current and voltage : DC5V / 250mA

  • Product Size : 435(L) x 123(W) x 36(H) +- 0.5mm

  • Hand tray size : 435(L) x 68(W) x 14.5(H) +- 0.5mm

  • Product weight : 0.83KG +- 10g

  • System requirement : Vista / Windows 7, 8, 10 / Mac



Kamu bisa membeli AULA F2088 langsung melalui website DB Klik dengan harga Rp 385.000,- atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.


3. KOMIC KG-KM870


Keyboard game mekanis seri baja ini dirancang ergonomis dengan konstruksi plastik-abs tahan lama berkualitas tinggi dengan tombol dan saklar mekanis yang dipasang di pelat yang berdiri bahkan selama sesi game maraton yang paling menguji. 


Mengusung fitur anti ghosting semua 87 tombol adalah rollover nkey bebas konflik yang menampilkan 13 tombol keyboard multimedia dan desain ergonomis non-slip, tahan percikan dilengkapi dengan konektor USB bebas korosi berkecepatan tinggi berlapis emas untuk koneksi yang andal.


Tidak sampai disitu, KOMIC KG-KM870 memiliki kompatibel dengan windows 10, windows 8, windows 7, windows vista, atau windows xp, dukungan keyboard mac os terbatas bekerja dengan baik dengan semua merek komputer besar dan PC game. 


Spesifikasi :


  • 20 Mode Pencahayaan Berjalan 

  • Keycap Injeksi Ganda 

  • N-key Rollover 

  • Mode Pencahayaan yang Disesuaikan 

  • Dukungan: Windows 7, Windows 8, Windows 10 

  • Dimensi Produk : 350*120*30 mm 



Kamu bisa membeli KOMIC KG-KM870 langsung melalui website DB Klik dengan harga Rp 302.000,- atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.


4. Armaggeddon MKA-2C


Keyboard Gaming Mechanical Armaggeddon MKA-2C NEO Psychraven mempunyai 87 tombol yang fungsional sekaligus menjadikan keyboard ini memiliki dimensi yang lebih ramping dibanding keyboard full keys. 


Dengan fitur Anti-Ghosting, Keyboard Gaming Mechanical Armaggeddon MKA-2C NEO Psychraven dapat menekan beberapa tombol secara bersamaan hingga 25 tombol sekaligus tanpa adanya deley. 


Teknologi hot swappable switch yang diaplikasikan pada keyboard gaming MKA-2C NEO memungkinkan pengguna untuk mengganti atau mengombinasikan switch-nya dengan switch tipe lain. 


Spesifikasi : 


  • Full LED Mechanical 

  • Panjang kabel USB : 1.5M 

  • Koneksi : Kabel USB-TYPE A 

  • Masa pakai hingga 50 Juta penekanan tombol dan siklus 

  • Dimensi : Panjang : 358 x Lebar : 130 x Tinggi : 34 MM 



Kamu bisa membeli Armaggeddon MKA-2C langsung melalui website DB Klik dengan harga Rp 286.000,- atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.


5. AULA F2058


AULA F2058 hadir dengan layout tombol penuh alias disertai dengan hamparan numeric pad. Setiap tombol yang dihadirkan didukung oleh switch yang diklaim memiliki durabilitas hingga 50 juta kali klik.


Baca juga : Razer Huntsman V3 Pro: Keyboard Gaming Baru untuk Kalian Calon Pro Player Esports!


Selain itu, produk keyboard mechanical ini dilengkapi pula dengan Knob fungsional. Knob tersebut dapat dipakai dalam mode pengaturan backlit maupun kontrol multimedia.


Pada pemakaian sehari-hari, AULA F2058 merupakan keyboard dengan konektivitas kabel. Terdapat pula palm rest area untuk menyandarkan pergelangan tangan pengguna sehingga tidak mudah lelah saat memakai keyboard ini.


Spesifikasi : 


  • Connectivity : Wired USB 

  • Number of buttons : 108 

  • Button Stroke : 4.0mm 

  • Button Strength : 60 +- 10g 

  • Button life times : 50 million 

  • Rated current and voltage : DC5V / 250mA 

  • Product Size : 435(L) x 123(W) x 36(H) +- 0.5mm 

  • Hand tray size : 435(L) x 68(W) x 14.5(H) +- 0.5mm 

  • Product weight : 0.83KG +- 10g 

  • System requirement : Vista / Windows 7, 8, 10 / Mac



Kamu bisa membeli AULA F2058 langsung melalui website DB Klik dengan harga Rp 335.000,- atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.


KESIMPULAN


Itulah tadi lima rekomendasi keyboard mechanical murah yang bisa menjadi pertimbangan kamu yang saat ini sedang mencari keyboard mechanical dengan budget terbatas. Memberikan spring effect yang khas dalam pemakaiannya, keyboard mechanical diklaim cocok untuk aktivitas gaming hingga mengetik sehari-hari lantaran mampu memberikan kesan pemakaian yang berbeda.



DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.

Social Share
Loading...
Follow Us

Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.

Subscription

Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.