DB KLIK - 3 tahun setelah rilis, bagaimana kabar Cyberpunk 2077? Apakah CD Projekt Red sudah memperbaikinya? Kabar baik untuk gamers, Cyberpunk 2077 sudah bisa dimainkan dengan sempurna dan lancar
Game buatan CD Projekt Red ini, adalah game yang selalu dikaitkan dengan perilisan yang mengecewakan bagi para gamers. Menurut nytimes.co.id, CD Projekt Red telah membangun hype sejak game ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2012. Mereka mengklaim game ini sebagai game open world yang "revolusioner" dengan grafis realistis. Gameplay Cyberpunk 2077 dijanjikan sarat dengan aksi, senjata futuristik yang keren, dan cerita yang penuh intrik. Semua usaha ini berhasil membuat 8 juta orang melakukan pre order game ini.
Hype yang tinggi mengenai game Cyberpunk 2077 berubah menjadi kekecewaan ketika game tersebut dirilis pada akhir tahun 2020. Banyak pemain yang menemukan dan membagikan glitch dan bug yang aneh dan mengundang ejekan di media sosial. Selain itu, pemain juga mengeluhkan sistem AI NPC yang buruk dan seringnya error saat bermain. Akibatnya, banyak pemain yang meminta uang mereka kembali karena tidak puas dengan game Cyberpunk 2077. Reputasi CD Projekt Red sebagai pengembang game pun tercoreng.
Namun, 3 tahun dari rilis, CD Projekt Red sudah membenahi Cyberpunk 2077 melalui serangkaian update. CD Projekt Red merilis update perbaikan 2.0 untuk game ini, membuat game ini telah diperbaiki sempurna. CD Projekt Red juga merilis DLC Phantom Liberty sebagai ekspansi dari game utama. Desember lalu, CD Projekt Red mengumumkan update 2.1 untuk beberapa perbaikan tambahan.
Setelah perbaikan panjang, Cyberpunk 2077 akhirnya sudah layak dimainkan di tahun 2024. Apakah VGA kamu juga sudah layak untuk bisa main game ini? VGA Vuirron RX 5500 XT bisa membantumu buat bisa main game Cyberpunk 2077 dengan lancar. Dengan mesin AMD Radeon RX 5500 XT bermemori 8 GB, VGA ini bisa buat main Cyberpunk 2077 dengan setting 1080p dengan FPS lancar 60 FPS (rata-rata 85 FPS). Bermain Cyberpunk 2077 juga akan lebih stabil bila PC dilengkapi prosesor yang cocok serta SSD yang mumpuni.
Baca Juga: Review Lexar NM610 Pro: SSD 1TB yang Responsif Cocok Jadi Pilihan Upgrade PC
Kamu bisa membeli VGA Vurrion RX 5500 XT 8GB GDDR6 128 Bit dengan harga Rp 3.185.000,- melalui Website DB Klik atau langsung beli disini
KESIMPULAN
3 tahun setelah rilis, CD Projekt Red sudah memperbaiki Cyberpunk 2077 dan sudah bisa dimainkan dengan sempurna dan lancar. VGA Vuirron RX 5500 ini bisa menjadi pertimbangan kamu apabila kamu ingin bermain Cyberpunk 2077 di tahun 2024. Dengan mesin AMD Radeon RX 5500 XT bermemori 8 GB, VGA Vuirron RX 5500 bisa buat main Cyberpunk 2077 dengan setting 1080p dengan FPS lancar 60 FPS
DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.