DB KLIK - Squid Game season 2 berhasil mencuri perhatian pecinta film Korea mengikuti jejak pendahulunya.
Musim kedua serial Netflix ini juga berhasil mendulang popularitas di berbagai banyak negara.
Hal ini terbukti saat Squid Game 2 mempertahankan momentum dengan menghadirkan permainan-permainan baru yang lebih mematikan.
Kembalinya Seong Gi-hun sebagai karakter utama semakin memperkaya alur cerita dan membuat penonton penasaran dengan nasibnya selanjutnya.
Oleh karena itu penggemar di seluruh dunia sedang menantikan dengan penuh harap kelanjutan kisah menegangkan dalam Squid Game Season 3.
Baca juga : V BTS Bakal Gabung Squid Game 3? Respon Lee Jung Jae dan Wi Ha Joon Jadi Sorotan
Apalagi akhir season dua yang antiklimaks membuat penonton semakin tak sabar menanti perilisan season ketiga.
Lantas kapan Squid Game season 3 rilis?
Penonton Squid Game tak harus menunggu lama untuk mengetahui kelanjutan pertikaian antara Gi-hun dan perancang game mematikan tersebut. Sebab, Squid Game season 3 dipastikan akan rilis di Netflix pada 2025.
Netflix memang belum mengumumkan tanggal pasti penayangan serial ini. Namun, dikutip dari Forbes, musim ketiga diperkirakan akan rilis pada musim panas (Maret-Mei) atau musim gugur (September-November).
Hwang Dong-hyuk selaku sutradara, penulis, dan produser eksekutif serial ini mengonfirmasi bahwa season 3 akan menjadi penutup dari serial Squid Game.
Kisahnya akan melanjutkan plot yang telah berjalan di musim kedua.
Dalam wawancara dengan Variety, Hwang Dong-hyuk menjelaskan bahwa musim ketiga akan memperlihatkan Gi-hun yang disergap rasa bersalah setelah kehilangan sahabatnya.
Ia juga merasa gagal karena seluruh upayanya tidak membuahkan hasil apa pun.
“Gi-hun telah kehilangan segalanya, termasuk sahabatnya, dan semua usahanya gagal. Sekarang, seperti apa dia nantinya? Dalam kondisi apa Gi-hun nantinya? Dan apa yang akan dia pilih untuk dilakukan? Apakah dia akan melanjutkan misinya? Apakah dia akan menyerah atau bertahan?” kata Hwang Dong-hyuk.
Baca juga : Mengenal Sosok Jo Yu Ri, Pemain Baru Squid Game 2 yang Jadi Sorotan
Ia juga mengungkapkan bahwa karakter Gi-hun akan mengalami perkembangan signifikan di musim ketiga. Perubahan ini dipengaruhi oleh kegagalan yang dihadapinya pada musim kedua.
“Gi-hun tidak akan menjadi pria yang sama seperti di season 2,” ungkap Hwang Dong-hyuk.
Karakter yang Akan Muncul di Season 3
Karena Squid Game 3 melanjutkan kisah di season 2, itu berarti seluruh pemain yang selamat di musim sebelumnya dipastikan akan kembali muncul. Berikut daftar namanya selain Seong Gi-hun:
Front Man (Lee Byung-hun) - Pengawas sekaligus petinggi Squid Game.
Park Yong-sik (Yang Dong-geun) - Pemain yang terlilit utang karena berjudi.
Jang Geum-ja (Kang Ae-shim) - Ibu Yong-sik.
Kim Jun-hee (Jo Yu-ri) - Perempuan yang sedang hamil besar.
Lee Myung-gi (Im Si-wan) - Pemuda yang terlilit utang karena kripto, sekaligus kekasih Jun-hee.
Seon-nyeo (Chae Kook-hee) - Dukun misterius.
Kang Dae-ho (Kang Ha-neul) - Mantan marinir.
Cho Hyun-ju (Park Sung-hoon) - Transgender yang dulunya seorang prajurit pasukan khusus.
Hwang Jun-ho (Wi Ha-joon) - Detektif yang merupakan adik tiri Front Man.
Kang No-eul (Park Gyu-young) - Petugas Squid Game yang menggunakan topeng segitiga.
DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.