DB KLIK - Siapa Mukesh Ambani? crazy rich asal India yang menghebohkan media sosial belum lama ini.
Hal itu karena Mukesh Ambani, akan menggelar pesta pernikahan anak bungsunya Anant Ambani dengan Radhika Merchant super megah dengan mengundang artis papan atas seperti Justin Bieber.
Tidak hanya itu pesta pernikahan putra Mukesh Ambani itu juga berlangsung selama 4 hari berturut-turut pada 12-14 Juli 2024.
Seperti diwartakan The Economic Times, upacara pernikahan itu akan berlangsung di Jio World Convention Center Mumbai, India.
Upacara pernikahan Anant Ambani dan Radhika Merchant dimulai dengan prosesi "Shubh Vivah" atau "pernikahan yang penuh keberuntungan" pada Jumat (12/7/2024).
Lantas siapa sosok Mukesh Ambani?
Sosok Mukesh Ambani tidak hanya dikenal sebagai orang terkaya selama bertahun-tahun saja, tetapi juga kegigihannya dalam mengembangkan bisnisnya. Ia diketahui pernah bekerja di pom bensin sebelum menjadi pengusaha.
Saat ini, ia dikenal sebagai seorang pengusaha kilang minyak dunia, industri ritel, hingga menjadi anggota dari organisasi dunia. Ketika muda Mukesh bekerja di pompa bensin dan kemudian bergabung dengan bisnis keluarganya.
Mukesh pernah bertugas untuk mengembangkan perusahaannya ke berbagai bidang mulai dari bidang komunikasi, infrastruktur, petrokimia, penyulingan minyak bumi, produksi gas dan minyak, hingga serat poliester.
Baca juga : Baru Tayang di Bioskop, Ini 5 Serba-serbi Film Sekawan Limo yang Bisa Jadi Pilihan
Adapun ketika ayahnya meninggal dunia, sang ibu membagi dua kepemimpinan perusahaan dan Mukesh mengambil alih unit gas, minyak, dan petrokimia. Perusahaan tersebut mempunyai nama Reliance Industries Limited (RIL).
Saat itu, ia juga berhasil membuat perusahaannya mendapatkan dana investor melalui pasar saham. Adapun saat itu hal yang baru pertama kali terjadi di India dan sempat membuatnya dituduh memanipulasi politik dan melakukan korupsi.
Namun, tuduhan-tuduhan tersebut tidak terbukti dan Mukesh terus mengembangkan perusahaannya. Ia bisa sukses dan menjadi salah satu orang terkaya di India dan masuk urutan ke-12 di dunia.
Profil Mukesh Ambani
Mukesh Ambani merupakan pengusaha asal India yang lahir pada 19 April 1957 di Kota Aden, Yaman. Ia adalah anak dari pasangan Kokilaben Ambani dan ayahnya Dhirajlal Hirachand Ambani yang dikenal sebagai Dhirubhai Ambani adalah pengusaha India dan pendiri perusahaan multinasional Reliance Industries.
Mukesh pernah menempuh pendidikan di Universitas Bombay (kini Universitas Mumbai) dan meraih gelar sarjana teknik kimia. Ia juga pernah menempuh pendidikan magister bidang administrasi bisnis di Universitas Stanford namun keluar pada 1981.
Saat ini, Mukesh telah menikah dengan Nita Ambani dan mempunyai tiga anak bernama Akash, Isha, dan Anant. Kini anak-anaknya juga turut memimpin anak perusahaan dari Reliance di antaranya Akash menjadi kepala Jio, Isha mengawasi layanan ritel dan keuangan, dan Anant berkecimpung dalam bisnis energi.
Perjalanan Karier Mukesh Ambani
Ketika masih muda Mukesh Ambani diketahui tidak langsung bekerja dan bergabung dalam bisnis keluarganya. Ia justru pernah bekerja di pompa bensin sampai di usia 24 tahun ia kemudian bergabung dengan bisnis keluarga.
Mukesh pernah bertugas untuk mengembangkan perusahaan ke berbagai bidang termasuk komunikasi, infrastruktur, petrokimia, penyulingan minyak bumi, produksi gas dan minyak, hingga serat poliester. Adapun ketika sang ayah meninggal dunia pada 2002 ibunya mulai membagi dua pemimpin perusahaan.
Mukesh mengambil alih unit gas, minyak, dan petrokimia atas nama anak perusahaan Reliance Industries Limited (RIL). Saat itu ia juga berhasil membuat perusahaannya mendapatkan dana investor melalui pasar saham.
Namun karena hal tersebut merupakan hal yang baru pertama kali terjadi di India, ia justru dituduh memanipulasi politik dan melakukan korupsi. Namun, tuduhan-tuduhan tersebut tidak terbukti dan Mukesh terus mengembangkan perusahaannya.
Pada 2004, sosoknya dinobatkan sebagai salah satu pemimpin bisnis yang dihormati di dunia oleh perusahaan jasa profesional PricewaterhouseCoopers. Ia juga menjadi orang yang mempelopori pembangunan kilang minyak bumi terbesar di dunia di Jamnagar, Gujarat, India.
Salah satu perusahaan Mukesh Ambani yaitu Reliance Ritel menjadi perusahaan ritel terbesar di India. Selain itu Mukesh juga mendirikan salah satu jaringan nirkabel broadband 4G terluas di dunia.
Mengutip dari Forbes saat lockdown akibat Covid-19 Mukesh pernah mengumpulkan lebih dari $20 miliar dengan menjual sepertiga saham Jio. Saham tersebut ia jual pada sejumlah investor diantaranya seperti Facebook dan Google.
Selain itu, perusahaannya Reliance Industries juga membeli hotel Mandarin Oriental di New York dengan harga $98 juta. Perusahaannya juga memiliki Network 18 pemegang lisensi Forbes Media.
Rencana pernikahan anak Mukesh Ambani yang kini menjadi sorotan.
Setelah menggelar serangkaian acara pra-pernikahan, Anant dan Radhika akan menikah pada 12 Juli 2024.
Acara ini akan berlangsung di Antilia, gedung setinggi 27 lantai kediaman keluarga Ambani.
Mereka juga akan menggunakan Jio World Convention Center milik Mukesh Ambani yang dapat menampung lebih dari 16.000 tamu, diberitakan The Cut.
Sebelum acara utama pernikahan berlangsung, keduanya menggelar upacara adat Gujarat "Mosalu" di Antilia.
Baca juga : Biodata Zahaby Gholy, Pemain Terbaik Piala AFF U-16 yang Bawa Garuda Asia Hancurkan Vietnam 5-0
Upacara ini berupa pemberian berkat dan hadiah oleh keluarga mempelai pria kepada kepada pasangan tersebut.
Hadiah itu disebut "Mahameru" yang berisikan pakaian, perhiasan, dan permen. Sebagai upaya mengantisipasi kedatangan tamu pernikahan, polisi Mumbai bahkan mengumumkan pembatasan lalu lintas di sekitar kota.
Dikutip dari Hindustan Times, ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus dan meminimalkan ketidaknyamanan masyarakat.
Sementara itu, penyanyi Justin Bieber dipastikan hadir dan mendarat di Mumbai pada Kamis (4/7/2024). Justin dijadwalkan tampil dalam pesta pernikahan Anant dan Radhika pada 12 Juli 2024.
Dia dilaporkan menerima bayaran Rp 162,5 miliar untuk penampilannya. Bintang-bintang internasional lainnya seperti Adele, Drake, dan Lana Del Rey juga masih dalam perundingan untuk tampil dalam pesta pernikahan putra Mukesh Ambani.
Keluarga Ambani selama ini memang kerap mengundang bintang dunia ke pesta anak mereka. Kakak perempuan Anant, Isha yang menikah pada 2018, juga mengundang Beyonce. Sementara kakak laki-lakinya, Akash mengundang Coldplay dan The Chainsmokers ke pernikahannya pada 2019.
DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.