Mengenal Power Supply: Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya
Loading...
Warehouse :

Butuh Bantuan ? +628999373777

Mengenal Power Supply: Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Mengenal Power Supply: Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

DB KLIK - Pernahkah kamu penasaran bagaimana perangkat elektronik seperti komputer, laptop, atau konsol game bisa menyala dan beroperasi? Nah semua itu tidak lepas dari peran sebuah komponen penting yang bernama Power Supply. Dalam dunia teknologi, istilah “power supply” atau sumber daya listrik menjadi sangat penting, karena menjadi elemen kunci yang memastikan kelancaran operasi suatu perangkat.

 

PSU merupakan singkatan dari Power Supply Unit, yang merupakan komponen yang sangat vital bagi sebuah perangkat elektronik. Ibarat jantung, komponen ini bertugas menyuplai aliran listrik yang dibutuhkan agar perangkat tersebut bisa berfungsi. 


Artikel ini akan membahas pengertian power supply, fungsi, dan apa saja jenisnya. Selengkapnya simak artikel berikut ini. 


Apa itu Power Supply?

Power Supply atau biasa disebut dengan Catu Daya memiliki peran yang sangat penting bagi sebuah perangkat dalam dunia elektronik. Berbagai perangkat mulai dari komputer, laptop, konsol game, hingga smartphone dapat dioperasikan berkat dari energi listrik tersebut. 


Power supply dirancang untuk mampu mengubah bahan dasar energi matahari, angin, hingga kimia menjadi energi listrik. Bagi komputer dan beberapa perangkat elektronik lainnya, komponen ini sangat penting dan tidak dapat diremehkan. Jika komponen ini mengalami permasalahan, maka perangkat tersebut tidak akan berfungsi secara normal. 


Dikutip dari kumparan.com, dalam banyak kasus, power supply mengubah energi listrik dari sumber utama, seperti listrik yang diperoleh dari stop kontak rumah dapat menjadi sebuah energi yang dapat digunakan oleh perangkat elektronik. 

Jadi secara sederhana, dapat diartikan bahwa power supply sebagai komponen yang berfungsi menyediakan dan mengatur daya listrik yang dibutuhkan oleh perangkat elektronik tersebut. Tanpa komponen ini, perangkat elektronik tidak akan bisa menerima aliran listrik dan tentunya tidak bisa beroperasi.

Baca Juga: 3 Rekomendasi SSD Terbaik Cocok untuk PC Rakitan Gaming, Harga Mulai Ratusan Ribu


Fungsi Power Supply 

Setelah memahami pengertiannya, hal lain yang wajib diketahui yaitu fungsi dari komponen tersebut. Secara general, power supply memiliki fungsi sebagai alat untuk mengubah tegangan, mengubah daya, dan mengatur daya bagi tegangan output. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan berikut ini:

  1. Mengubah arus listrik dengan tegangan tinggi (AC-Alternating Current) menjadi arus listrik tegangan rendah (DC-Direct Current).

  2. Mengatur dan menstabilkan tegangan listrik, agar komponen atau perangkat komputer menerima aliran listrik dengan level tegangan yang sesuai dan aman

  3. Menyediakan daya listrik yang cukup untuk semua komponen di dalam perangkat elektronik. 


Jadi, secara ringkas fungsi utama komponen ini adalah sebagai konverter yang mengubah dan mengatur listrik dengan tegangan tinggi AC dari stop kontak menjadi listrik DC yang stabil dan aman untuk digunakan oleh berbagai komponen di dalam perangkat elektronik. 


Jenis-Jenis Power Supply


Power Supply (PSU) hadir dalam berbagai jenis yang memiliki karakteristik dan fungsi yang berbeda. Berikut ini beberapa jenis yang umum ditemui: 

  • ATX (Advanced Technology Extended): Umumnya digunakan pada komputer desktop modern, memiliki ukuran standar dan konektor yang kompatibel dengan motherboard ATX

  • SFX (Small Form Factor): Memiliki ukuran lebih kecil, sangat cocok untuk komputer mini PC atau casing dengan ruang terbatas

  • SFX-L (Small Form Factor Long): Varian ini menawarkan kapasitas daya yang lebih besar dibandingkan SFX standar.

  • TFX (Thin Form Factor): Merupakan jenis paling kecil, yang biasanya digunakan pada PC mini yang sangat ringkas. 


Baca Juga: Bagaimana Memilih PSU yang Tepat untuk Rakit PC? Perhatikan 7 Tips Ini!


Nah jika kamu tertarik untuk membeli Power Supply, kami merekomendasikan produk Power Supply dari AULA 400W Gold Plus dengan spesifikasi Intel SFX12V dilengkapi design honeycomb yang dapat memaksimalkan aliran udara dan memiliki teknologi silence yang membuat tingkat kebisingan menjadi rendah. 



Tak hanya itu, jika kamu membeli produk di DB KLIK, kamu bisa mendapatkan garansi resmi selama 1 tahun loh. Kamu bisa mendapatkan AULA 400W Gold Plus dengan harga RP. 245.000,- hanya di website DB KLIK.  


KESIMPULAN

Dari ulasan diatas, dapat disimpulkan bahwa fungsi dan manfaat power supply sangat berperan penting pada perangkat elektronik. Tanpa adanya komponen tersebut, perangkat elektronik tidak bisa berfungsi secara maksimal dan optimal. Maka dari itu, penting kita untuk bisa melakukan maintenance perawatan yang baik agar segala komponen pada perangkat elektronik dapat berfungsi dengan baik. 



DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.


Social Share
Loading...
Follow Us

Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.

Subscription

Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.