DB Klik - Beberapa minggu lalu komunitas Overwatch 2 sedang digemborkan dengan peretasan livestream Overwatch 2 yang di-hack oleh sosok The Enigma. Dan akhirnya pada beberapa hari lalu, sosok The Enigma telah ditemukan dan ternyata di adalah John Cena.
Teaser Enigma Reveal: Overwatch 2
Pada video teaser yang dirilis oleh Overwatch, terlihat seorang pria yang menggunakan jaket dengan tudung yang kemudian terlihat seperti sedang melakukan hacking dan mengeluarkan suara “The Invasion is Coming” yang diisi oleh suara John Cena yang dibuat distorsi. Kemudian video itu dilanjutkan hingga John Cena melepas tudungnya dan berkata “Prepare for The Invasion”, yang mengindikasikan Story Missions baru dari Overwatch 2 yaitu Invasion Story Missions.
Pertama Kalinya Blizzard Menghadirkan Real-Life Figure
Kehadiran John Cena di game saja sudah cukup mengagetkan, apalagi di game Overwatch 2. Ini membuat para gamer senang tetapi juga terheran-heran, karena yang muncul sebagai Enigma merupakan aktor dan mantan pegulat yang cukup terkenal namanya.
John Cena berkata “Ini akan menjadi proyek yang sangat menyenangkan, melihat bagaimana antusiasme komunitas Overwatch dan menjadi Enigma sendiri menjadi salah satu kebahagiaan untukku”.
Terlihat dari Trailer, per hari ini Overwatch 2: Invasion sudah hadir dan dapat kalian mainkan melalui berbagai platform.
Baru Rilis di Steam, Overwatch 2 Banyak Dibanjiri Review Negatif
Per hari ini, Overwatch 2 akhirnya bisa dimainkan di platform Steam. Overwatch 2 menjadi salah satu game yang menurut beberapa fans, melenceng dengan apa yang mereka promosikan.
Overwatch 2 pertama kali hadir di Battlenet dengan early access dan terlihat seperti game yang belum benar-benar selesai. Dan yang sangat disayangkan lagi, Blizzard memutus konten utama yang mereka tawarkan dari Overwatch 2, yaitu story mission dengan progression yang mereka pernah janjikan sebelumnya.
Lantas hal ini membuat para fans kecewa dengan bagaimana Blizzard memperlakukan Overwatch 2. Dengan hadirnya Steam, kekecewaan mereka dapat tercurahkan karena Steam menjadi platform yang dapat memberikan review akan game apapun. Sehingga tidak butuh waktu lama untuk para fans yang kecewa untuk mencurahkan semua kekecewaan mereka pada platform Steam tersebut.
Namun, tentu saja ada beberapa yang masih memberikan review positif, tetapi tetap saja perbandingan dengan review negatifnya masih lebih banyak. Sehingga membuat game ini menjadi salah satu game di Steam yang memiliki Review Mostly Negative.
Hadirnya John Cena tentu saja membuat antusiasme tinggi untuk bermain Overwatch 2 untuk player lama maupun player yang ingin mencoba game ini. Namun dengan review yang seperti, mungkin bisa mempengaruhi beberapa player baru yang ingin mencoba game tersebut.
Kalau kalian penasaran dan ingin main Overwatch 2 juga bisa langsung coba melalui berbagai platform seperti Steam, Battlenet, XBOX, PS4 dan lain-lain.
Jangan lupa share artikel ini dan bagikan pendapat kalian akan Overwatch 2 ini.
Sumber:
Rilis Steam, Overwatch 2 Langsung Dibanjiri Review Negatif - Diorama - Halaman 2 (suaramerdeka.com)
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.