8 Rekomendasi Game Baru yang Rilis Minggu Ini, Ada Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm
Loading...
Warehouse :

Butuh Bantuan ? +628999373777

8 Rekomendasi Game Baru yang Rilis Minggu Ini, Ada Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm

8 Rekomendasi Game Baru yang Rilis Minggu Ini, Ada Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm

DB KLIK - Rekomendasi game baru yang rilis Minggu ini menghadirkan banyak video game besar maupun indie. Rilis pada pertengahan November, deretan game baru ini bakal membuat bingung para pecinta gaming.

Bagaimana tidak, momen ini akan menjadi tantangan tersendiri untuk para gamer karena harus memilih game apa yang akan dimainkan dan dicoba.

Beberapa judul video game baru itu hadir dengan berbagai macam satu di antaranya Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm yang digadang-gadang menjadi game paling banyak dimainkan.

Secara keseluruhan, ada delapan game menarik yang dapat dijajal pemain pada pertengahan bulan November. Agar tidak ketinggalan, kamu dapat mencatat tanggal rilis game baru itu yang diulas dalam artikel ini.

Selengkapnya simak rekomendasi game baru yang bisa kalian coba dilansir dari gamebrott : 

1. Persona 5 Tactica

  • Tanggal Rilis: 17 November 2023

  • Platform: PlayStation 5, Nintendo Switch, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Series X and Series S, Microsoft Windows

Persona 5 kembali dapatkan game spinoff dan kali ini mengusung genre strategi taktik ala Final Fantasy Tactic dan Disgaea. Spinoff ini akan berikan konflik baru yang dipresentasikan lewat visual yang imut.

2. Super Mario RPG Remake

  • Tanggal Rilis: 17 November 2023

  • Platform: Nintendo Switch

Sempat dipikir mustahil terjadi karena hak milik yang campur aduk antara Nintendo dan Square Soft, Super Mario RPG akhirnya kembali dalam format visual modern. Remake ini akan memperbarui aspek visual secara total dan juga merubah beberapa mekanik game agar menyesuaikannya menjadi lebih modern.

3. Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storms Connections

  • Tanggal Rilis: 17 November 2023

  • Platform: PlayStation 5, Nintendo Switch, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Series X and Series S, Microsoft Windows

Baca Juga : 7 Rekomendasi Hero Mobile Legends untuk Pemula, Tetap Mematikan dan Mudah Dikuasai

Memadukan dua cerita antara Naruto dan anaknya, game satu ini akan menjadi kompilasi semua jalan cerita penting dari awal hingga chapter terbaru Boruto. Game akan miliki 130 karakter yang dapat dimainkan dengan sistem bertarung yang diklaim lebih baik dari iterasi-iterasi sebelumnya.

4. Age of Empires IV: The Sultan Ascends

  • Tanggal Rilis: 13 November 2023

  • Platform: Microsoft Windows

Setelah 2 tahun setelah rilis, Age of Empires IV akan dapatkan ekspansi baru yang di mana menambahkan konten campaign baru berfokus pada negara timur tengah. Kamu nantinya akan bermain sebagai pasukan muslim dalam konflik perang salib dari Eropa.

Ekspansi ini juga akan menambah sederet peta baru dan faksi baru. untuk dimainkan di mode sandbox dan multiplayer.

5. Super Crazy Rhythm Castle

  • Tanggal Rilis: 14 November 2023

  • Platform: PlayStation 5, Nintendo Switch, Xbox One, PlayStation 4, Microsoft Windows, Xbox Series X and Series S

Super Crazy Rhythm Castle ialah game terbitan dari Konami di mana kamu, secara solo atau juga dengan 3 temanmu, berpetualang melewati deretan puzzle yang berbasis pada ritme dan irama. Game akan miliki kumpulan soundtrack banger dan banyak di antaranya datang dari katalog game Konami.

6. Assassin’s Creed Nexus VR

  • Tanggal Rilis: 16 November 2023

  • Platform: VR / Meta Quest 2 / Meta Quest 3 / Meta Quest Pro

Bermain Assassin’s Creed secara perspektif third-person itu sudah biasa, kini Ubisoft berikan kesempatan kepada pemain untuk merasakan menjadi assassin dan lakukan deretan aksi stealth serta parkour secara lebih imersif. Dengan menggunakan VR, game akan usung perspektif first-person dan pemain akan lakukan segala aksi dengan lebih manual dalam mengeksekusi setiap target mereka.

7. Warhammer Age of Sigmar: Realms of Ruin

  • Tanggal Rilis: 17 November 2023

  • Platform: PlayStation 5, Microsoft Windows, Xbox Series X and Series S

Frontier Development, studio di balik Planet Tycoon, Elite Dangerous, dan Jurassic World Evolution kembali mencoba menggarap game di semesta Warhammer. Kali ini dalam format real-time strategy. Game ini akan tawarkan campaign, multiplayer, dan mode conquest yang menjadi sandbox fokus pada arena bertarung yang dibuat secara prosedural. Game juga miliki mode creative di mana pemain bisa membuat dan berbagi medan perang mereka sendiri.

Baca Juga : 3 Daftar Game PC Gratis dari Epic Games, Ada Surviving the Aftermath

8. Coral Island

  • Tanggal Rilis: 14 November 2023

  • Platform: PlayStation 5, Xbox Series X and Series S, Microsoft Windows

Game farming simulator dari studio Indonesia ini akan segera luncurkan versi penuhnya setelah berbulan-bulan melalui fase early-access. Game ini tawarkan gameplay relaxing di mana kamu mengatur ternak idamanmu selagi berinterasi dengan 70 NPC yang berada di Coral Island.

Kini, saatnya kamu mencoba sendiri di rumah game baru yang rilis pada minggu ini. Selain itu pastikan kamu menggunakan monitor dengan kualitas terbaik saat mencoba game baru tersebut. Salah satunya adalah monitor dari dari DB Klik. Dengan menggunakan bahan berkualitas terbaik dan fitur unggulan, membuat pemakaian lebih nyaman. Kalian dapat membeli laptop ini langsung melalui website DB Klik  atau kalian bisa langsung membelinya melalui tautan ini.

Rekomendasi Monitor yang bisa menjadi referensi kamu adalah ACER KG271C yang saat ini tersedia di DB Klik. Kehadiran monitor ini tentu menjadi salah satu pertimbangan untuk kalian para gamer maupun kalian yang membutuhkan performa monitor yang bagus. Acer KG271C  adalah monitor gaming yang menawarkan spesifikasi yang cukup impresif.

KESIMPULAN 

Itulah tadi rekomendasi game yang akan rilis pada minggu ini di pertengahan bulan November 2023. Beberapa judul game baru yang akan rilis tersebut satu di antaranya Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm yang digadang-gadang menjadi game paling banyak dimainkan. Tidak hanya itu, secara keseluruhan, ada delapan game menarik yang kamu coba.


DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.

Social Share
Loading...
Follow Us

Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.

Subscription

Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.