DB Klik - Kamu ada rencana untuk healing dengan travelling? Jangan lupa untuk memakai TWS sebagai teman perjalananmu. Kamu perlu mempersiapkan semua hal saat ingin travelling, termasuk TWS kamu. Berikut kami bagikan tips pakai TWS saat travelling.
Barang-barang sudah siap, baju sudah rapi dan fashionable, badan sudah wangi, lalu, kamu pakai TWS di telingamu. Sudah dipastikan kamu adalah orang yang penuh gaya saat di stasiun kereta atau bandara. TWS bisa menjadi teman travelling saat bosan menunggu kereta atau pesawat datang. Dengan mendengarkan musik favorit pakai TWS, kamu bisa setting mood travelling kamu.
Namun, tahukah kamu ada beberapa hal yang harus disiapkan serta diperhatikan saat ingin travelling ditemani TWS? Kebetulan banget nih, kita akan bagikan kamu tips pakai TWS saat travelling. Jangan sampai mood travelling kamu jadi rusak justru karena TWS. Mari simak artikel ini sampai habis.
Pastikan Daya Case TWS Sudah Terisi Penuh
Kita mulai dari hal yang sering banget kelupaan yakni mengisi penuh Case TWS. seperti yang kita tahu, case TWS bisa menyimpan daya lebih dengan maksud untuk mengisi daya earbud on-the-go. Biasanya, earbud sendiri sudah bisa bertahan beberapa jam setelah diambil dari case. Saat dayanya habis, masukkan kembali ke case untuk pengisian daya secara cepat karena case TWS berfungsi sebagai penyimpan daya tambahan. Daya total TWS dengan casenya bisa mencapai belasan bahkan puluhan jam aktif pakai, cukup untuk perjalanan dekat atau jauh.
Pastikan kalau beberapa jam sebelum berangkat, masukkan earbud TWS ke casenya dan segera di-charge. Jadi, saat waktu berangkat, earbud dan casenya terisi penuh dan siap dipakai selama perjalanan, tergantung durasi keseluruhan perjalanan. Kamu akan berterima kasih saat terhindar dari kejadian seperti baterai TWS habis saat bosan menunggu kedatangan kereta atau pesawat.
Kabel Charge TWS Jangan Sampai Ketinggalan
Satu lagi tips yang sering kelupaan, yakni untuk selalu membawa kabel charge TWS. saat kamu memang kelupaan untuk mengisi daya TWS, kamu bisa mengisinya di perjalanan. Sekarang, kamu bisa mengisi daya di Kereta atau pesawat di stop kontak yang disediakan. Namun, perlu diperhatikan, kalau biasanya tegangan stop kontak di kereta atau pesawat kurang kuat sehingga pengisian daya jadi lebih lambat. Oleh karena itu, tetap jangan lupa mengisi daya TWS dirumah sebelum berangkat.
Saat Memakai TWS, Tetap Perhatikan Kondisi Sekitar
Tetap junjung tinggi rasa peduli dan menghormati pada lingkungan sekitar, khususnya saat travelling. Kita memang bisa bergaya dan bersantai dengan mendengarkan musik favorit dengan TWS, tapi tetap perhatikan lingkungan sekitarmu. Perhatikan saat kamu menenteng tas, jangan sampai berbenturan dengan orang lain, orang tua, atau anak kecil.
Perhatikan saat kamu berjalan, terutama saat di tempat penyebrangan jalan atau di pinggir jalan di saat keluar bandara atau stasiun. Selalu lihat kanan-kiri dan sekeliling, jangan sampai klakson kendaraan tidak kamu dengarkan. Jangan padukan memakai TWS dan melihat smartphone terus saat berjalan. Kamu bisa saja menabrak orang lain yang membawa barang, anak kecil hingga orang tua dan saat itu terjadi, situasi pasti jadi runyam.
Pada saat menunggu kereta atau pesawat, biasanya akan ada pengumuman dari pengeras suara di bandara atau stasiun. Usahakan untuk tetap mendengarkan pengumuman dari pengeras suara agar terhindar dari kejadian salah naik atau tertinggal. Kalau tidak begitu, setidaknya baca baik-baik informasi di papan pengumuman atau dari tiket.
Perhatikan Tempat Kamu Menerima Telepon dengan TWS
Terapkan sopan santun selayaknya menerima telepon seperti biasanya. Hindari menerima telpon saat malam hari waktu istirahat di kabin kereta atau pesawat. Hindari menerima telpon di tempat ibadah. Apabila harus terpaksa menerima telepon, berbicaralah dengan pelan saja karena microphone TWS bisa tetap mengambil suara pelan. Atau, copot satu earbud dan berbicara dengan pelan sambil satu earbud diletakkan didepan mulut. Gunakan earbud satunya untuk mendengarkan suara telepon. Kalau kamu benar-benar perlu TWS untuk telpon yang enak, kamu bisa memakai TWS dengan fitur ENC (Environmental Noise Cancelling). Fitur ENC lebih berfokus pada pengurangan bising yang diterima microphone TWS saat telpon. TWS dengan fitur ENC yang tepat adalah TWS Soundpeats Clear.
Saat Perjalanan Jauh, Gunakan TWS Sebagai Penangkal Suara saat Beristirahat
Saat kamu berpergian jauh yang memakan waktu lama, kamu harus terpaksa istirahat di kereta atau pesawat. Ada kalanya, kamu mendengar suara berisik, mendengkur, anak kecil menangis, suara gadget dari penumpang lain saat kamu berusaha istirahat.
Kondisi tidak mengenakkan ini bisa diatasi dengan pakai TWS yang memiliki fitur ANC (Active Noise Cancelling). Kamu bisa menyalakan musik yang menenangkan atau hanya memakainya saja dan biarkan fitur ANC bekerja tanpa menyalakan apa-apa.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu ANC TWS? Lengkap Dengan Cara Kerja dan Jenis-jenisnya
Perlu diperhatikan, kalau kamu memutuskan untuk mendengar musik pengantar tidur, jangan pasang volume terlalu keras untuk menjaga kesehatan telinga kamu.
Sekian tips memakai TWS saat travelling dari kami. Fitur ANC di TWS bisa bermanfaat disaat tertentu saat travelling. Namun, tetap pakai TWS dengan penuh kesadaran dan sopan santun terhadap lingkungan sekitarmu. Terlebih lagi saat travelling yang dimana kamu bertemu banyak orang asing.
Bila yang kamu butuhkan adalah komunikasi saat telepon super jelas tanpa ada gangguan, kamu bisa pakai TWS dengan fitur ENC yakni Soundpeats Clear. TWS ini terhitung awet dengan total daya (case dan earbud) mencapai 40 jam. Sambungan Bluetooth sudah memakai Bluetooth 5.3 dengan sambungan super cepat dan stabil. Kamu bisa mendapatkan Soundpeats Clear di website resmi DB Klik toko komputer Surabaya seharga Rp 285.000,- melalui tautan ini. Kamu juga bisa kunjungi showroom DB Klik toko komputer Surabaya di Jl. Tenggilis Mejoyo No. AA-3, Surabaya.
Kesimpulan
Kamu harus memiliki persiapan lebih bila ingin memakai TWS saat travelling. Melalui artikel ini kami membagikan 5 tips pakai TWS saat travelling. Bila kamu mengikuti tips-tips dari kami, dipastikan travelling kamu akan lebih nyaman, santai, bergaya dan terhindar dari hal-hal yang runyam. Bersamaan dengan itu, kamu juga jadi orang yang lebih menghargai orang lain saat travelling, meskipun memakai TWS. simak tips-tips diatas ini dengans seksama.
DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.