3 Kekuatan Guinea Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff, Siap Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024
Loading...
Warehouse :

Butuh Bantuan ? +628999373777

3 Kekuatan Guinea Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff, Siap Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Kekuatan Guinea Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff, Siap Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024

DB KLIK - Inilah tiga kekuatan Guinea lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff untuk mempertaruhkan tiket pamungkas ke Olimpiade Paris 2024.

Timnas Indonesia U-23 harus menelan pil pahit setelah kekalahannya melawan Irak dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 dengan skor akhir 1-2.

Bertanding di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (2/5/2024) kemarin malam, satu-satunya gol timnas Indonesia dikemas melalui tendangan dari luar kotak penalti Ivar Jenner pada menit ke-19. 

Hal itu membuat tim asuhan Shin Tae-yong ini belum bisa mengunci satu tempat di Olimpiade Paris 2024. Dengan demikian, Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga playoff melawan wakil Afrika, Guinea, yang mempertaruhkan tiket pamungkas ke Olimpiade 2024. 

Jika sesuai jadwal pertandingan akan berlangsung di Stadion Centre National de Football de Clairefontaine, 9 Mei 2024 mendatang. 

Lantas apa saja kekuatan Guinea jelang laga Playoff melawan Timnas Indonesia U-23?

Selengkapnya simak ulasan berikut ini.

  1. Persiapan Guinea

Kesiapan Guinea untuk menyambut calon lawannya itu pun tak main-main. Federasi Sepak Bola Guinea menurunkan pelatih utama Timnas Guinea, Kaba Diawara untuk memimpin pertandingan ini. 

Guinea tak akan memperdulikan siapapun lawan mereka nanti.

Tim yang berjuluk Syli Olympic pun akan dipegang penuh oleh staf kepelatihan dari Timnas Guinea senior.

"Sebagai bagian dari dukungan Federasi Sepak Bola Guinea, kami menurunkan staf kepelatihan dari Timnas Guinea senior untuk membantu Syli U-23 dalam seleksi pertandingan melawan wakil Asia," tulis Federasi Guinea dikutip dari laman Le Quotidien. 

  1. Pemusatan latihan di Spanyol

Tak berhenti dari penunjukkan pelatih utama, Federasi Guinea pun menyediakan pemusatan latihan bagi tim ini di Spanyol.

Baca juga : Biodata Jerome Polin yang Trending Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah, Kini Unggah Video Minta Maaf

Panjangnya persiapan Guinea ini menunjukkan keseriusan Federasi Guinea untuk lolos ke Olimpiade pertama kalinya sejak partisipasi terakhir mereka pada Olimpiade 1968 Meksiko. 

  1. Komposisi Pemain Timnas Guinea U-23 

Setidaknya, ada 13 pemain Guinea U-23 yang merumput di Eropa. Di antaranya, Algassime Bah (Olympiacos), Selu Diallo (Deportivo Alaves), Mohamad Soumah (KAA Gent), Madiou Keita (Auxerre B), Lassana Diakhaby (Valenciennes) hingga Aguibou Camara (Atromitos Athen).

Di Piala Afrika U-23 tim asuhan Morlaye Cisse ini mirip dengan Timnas Indonesia di Piala Asia U-23. Dianggap sebagai kuda hitam di turnamen.

Tergabung di Grup A bersama Maroko, Ghana dan Kongo, Guinea U-23 di luar dugaan lolos sebagai runner-up. Mereka berhasil menang atas Kongo dan menahan imbang Ghana.

Lolos dari fase grup, Guinea U-23 memberikan perlawanan sengit saat bertemu Mesir U-23.

Sayang Mesir U-23 menang tipis 1-0. Di perebutan peringkat ketiga, Guinea U-23 yang bermain imbang 0-0 melawan Mali di waktu normal, akhirnya menyerah 4-3 di adu penalti.

Guinea U-23 juga punya ambisi yang sama untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Menurut pelatih Morlaye Cisse, Guienea U-23 sudah membuktikan diri layak untuk tampil di panggung dunia.

Ia menyebut, akan bekerja keras membangun tim yang bisa bersaing di Olimpiade.

Profil Tim Guinea

Timnas Guinea U-23 bukan tim yang mudah untuk dikalahkan. Tim berjuluk Syli U-23 itu saat ini dilatih Kaba Diawara, pelatih yang juga menangani timnas Guinea senior.

Kaba Diawara merupakan mantan pemain Arsenal, Marseille, Paris-Saint Germain dan sejumlah klub Premier League dan Ligue 1 Prancis lainnya. Diawara ditunjuk Federasi Sepak Bola Guinea (FGF) untuk melatih timnas U-23 pada awal April 2024 demi menghadapi playoff Olimpiade 2024.

Secara prestasi Guinea U-23 tidak terlalu mengkilap. Penampilan di Piala Afrika U-23 2023 merupakan kali pertama Guinea U-23 tampil di turnamen itu. Namun, Guinea U-23 langsung menggebrak di penampilan perdana mereka.

Guinea sukses mengalahkan Ghana dan Kongo untuk lolos sebagai runner-up Grup A. Timnas Guinea U-23 kemudian membuat repot dua tim besar, Mesir dan Mali. Mesir hanya mampu menang 1-0 atas Guinea U-23 di semifinal, sedangkan Mali harus menjalani adu penalti untuk mengalahkan Guinea.

Baca juga : Peluang Timnas Indonesia U-23 Lolos di Final, Shin Tae-yong Singgung Ini Jelang Lawan Uzbekistan

Terakhir Guinea U-23 menjalani uji coba melawan Amerika Serikat di Spanyol pada 22 Maret lalu dan menelan kekalahan 0-3. Dalam skuad terakhir Guinea U-23 yang menjalani uji coba di Spanyol, sebagian besar pemain berkarier di Eropa, terutama di Prancis.

Secara sepak bola internasional, Guinea punya posisi yang cukup bagus di ranking FIFA. Saat ini Guinea menduduki peringkat 76 dunia.

KESIMPULAN 

Timnas Guinea U-23 akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff perebutan tiket Olimpiade Paris 2024. Duel Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea itu terjadi seusai Garuda Muda kalah melawan Irak dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 dengan skor akhir 1-2. Jika sesuai jadwal pertandingan akan berlangsung di Stadion Centre National de Football de Clairefontaine, 9 Mei 2024 mendatang. Jelang laga tersebut tim yang berjuluk Syli telah melakukan persiapan, oleh karena itu Timnas Indonesia U-23 harus waspada dengan kekuatan Guinea untuk bisa merebut tiket Olimpiade Paris 2024.


DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas. 

Social Share
Loading...
Follow Us

Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.

Subscription

Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.