DB KLIK - Simak biodata Xiamaro Thenu, pemain bola berdarah Maluku-Belanda yang mendadak jadi sorotan para pecinta bola tanah air belum lama ini. Pasalnya pria yang mendapat julukan Lionel Messi ini mengaku ingin membela Timnas Indonesia jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Hal itu disampaikan Xiamaro Thenu saat berbincang dengan YouTuber Yussa Nugraha di channel pribadinya pada Kamis (3/10/2024).
Dalam kesempatan itu, Xiamaro Thenu secara blak-blakan mengaku memiliki asa untuk bisa bergabung dengan skuad Garuda di masa depan.
Lantas siapa sosok Xiamaro Thenu ini sebenarnya?
Baca juga : Nasib Bintang Timnas Indonesia Jadi Cadangan Mati di Klub, Ada Pratama Arhan dan Marselino
Melansir transfermarkt, Xiamaro Thenu adalah pemain yang kini membela Vitesse Arnhem U-21.
Sebagai informasi, Stichting Betaald Voetbal Vitesse atau lebih dikenal sebagai Vitesse Arnhem adalah klub sepak bola Belanda yang berbasis di kota Arnhem.
Xiamaro merupakan pemain kelahiran 22 Oktober 2004.
Kini ia berusia 19 tahun.
Thenu yang merupakan warga negara Belanda memiliki darah Maluku.
Sang ayah, merupakan orang Maluku asli.
Bahkan, Thenu juga sering menyebut kalau dia memiliki banyak keluarga di Ambon.
Ia juga bercerita sering mengunjungi Bali untuk liburan bersama keluarga.
Pemain muda itu terkenal lincah di posisinya yakni Bek Kiri.
Ia telah bermain sepakbola sejak usia tiga tahun.
Bahkan saat itu ia sempat bermain di klub amatir kampung halamannya, SV Houten.
Usai membela SV Houten selama tiga tahun, ia diberi kesempatan bermain bersama FC Utrecht saat menginjak usia 8 tahun.
Ia lalu bergabung dengan FC Utrecht U-15.
Baca juga : Maarten Paes Terancam Absen Jelang Timnas Indonesia Vs Bahrain, Ini 27 Daftar Skuad Garuda
Setahun bersama FC Utrecht U-15, ia lalu memutuskan bergabung dengan Vitesse Arnhem U-21 hingga sekarang.
Dilansir dari laman Transfermarkt, Xiamaro telah bermain dengan total 65 pertandingan bersama Vitesse Arnhem U-21.
Ia mencatat satu gol sepanjang kariernya dengan klub itu.
Daftar Pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae Yong
Berikut daftar 27 pemain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk memperkuat Timnas Indonesia menghadapi Bahrain & China
KIPER
Maarten Paes
Ernando Ari
Nadeo Argawinata
PEMAIN BERTAHAN/BEK
Jordi Amat
Asnawi Mangkualam
Pratama Arhan
Wahyu Prasetyo
Rizky Ridho
Shayne Pattynama
Calvin Verdonk
Sandy Walsh
Jay Idzes
Mees Hilgers
Muhammad Ferrari
PEMAIN TENGAH/GELANDANG
Nathan Tjoe-A-On
Eliano Reijnders
Ivar Jenner
Ricky Kambuaya
Thom Haye
Marselino Ferdinan
PEMAIN DEPAN/PENYERANG
Hokky Caraka
Dimas Drajad
Egy Maulana Vikri
Ragnar Oratmangoen
Malik Risaldi
Witan Sulaeman
Rafael Struick
DB Klik - Toko Komputer Surabaya yang terpercaya di Indonesia. Menjual berbagai macam kebutuhan elektronik yang lengkap seperti laptop, gadget, gaming, lifestyle, dan aksesoris. Belanja kebutuhan elektronik yang lengkap dan hemat langsung melalui Website DB Klik, Dijamin Berkualitas.
Ikuti media sosial DB Klik untuk mendapatkan berita terbaru, diskon, promo, dan event menarik lainnya dari kami.
Join sebagai subscriber email di DB Klik untuk mendapatkan info kupon diskon.